SMA Negeri 6 Yogyakarta menerima kunjungan dari Direktur SMA Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Bapak Dr. Suhartono Arham,M.Si beserta rombongan dari Jakarta yang didampingi oleh Kepala Balai Pendidikan Menengah Kota Yogyakarta ibu Dra. Triana Purnamawati, MM dan pengawas Pembina SMA Negeri 6 Yogyakarta Ibu Dra. Sri Murtiningsih, M.Pd pada hari Senin, 25 Oktober 2021.
Kunjungan Bapak Dr Suhartono Arham, M.Si Ke SMA Negeri 6 Yogykarta berkaitan dengan SMA Negeri 6 Yogyakarta sebagai Sekolah unggulan dalam bidang Kewirausahaan di Yogyakarta. Dalam Sambutanya Dr. Suhartono Arham, M.Si melihat SMA Negeri 6 Yogyakarta adalah sekolah yang memiliki multi unggulan atau dikatakan adalah “ Multi Track “ dimana SMA Negeri 6 Yogyakarta banyak keunggulan diantaranya Sekolah Riset, Sekolah Adiwiyata, dan Sekolah Kewirausahaan, kedepan diharapkan SMA Negeri 6 Yogyakarta bisa menjadi pioneer dalam kegiatan kewirausahaan.
Ibu Siti Hajarwati,M.Pd,Si dalam sambutanya mengatakan bahwa SMA Negeri 6 Yogyakarta berkomitmen untuk melaksanakan program kewirausahaan selama ini sudah dilaksanakan.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan meninjau ruang kewirausahaan SMA Negeri 6 Yogyakarta dan ruang Riset SMA Negeri 6 Yogyakarta yang memamerkan hasil kreasi siswa bidang kewirausahaan dan riset.